Selasa, 19 November 2013

Hobi Melukis



Melukis adalah kegiatan yang dilakukan oleh seseorang dalam mengungkapkan perasaan atau apa yang telah menjadi objek yang dilihatnya.

Biasanya pelukis akan membuat lukisannya ketika perasaannya sedang senang atau gembira, tapi jangan salah loh tidak sedikit pelukis yang sedang marah dengan emosi yang tinggi justru hasilnya lebih bermakna walaupun lukisannya berbentuk rumit dan sulit untuk ditebak oleh kita lukisan seperti itu yang di sebut dengan lukisan abstrak.


Hobi yang satu ini sangat menyenangkan, dengan selembar kain kanvas di temani kuas dan berbagai cat warna warni kita bisa melukis sesuka hati kita menumpahkan apa yang kita rasakan,atau melukis apa yang kita lihat sebagai hal yang menarik.
 
Tak hanya kanvas saja yang bisa menjadi medianya apapun itu bisa kita gunakan untuk melukis untuk berkreasi. Ayo mulailah melukis dan jadikan kegiatan ini sebagai salah satu hobi mu.


1 komentar: